'Misoprostol' Makin Marak Untuk Aborsi

0 komentar


Misoprostol yang efektif digunakan untuk mencegah penyakit mag dan ulkus lambung belakangan ini semakin banyak disalahgunakan untuk aborsi ilegal, kata pegiat Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) Jawa Tengah Prof dr Untung Praptohardjo, SpOGK di Semarang.

Guru Besar Ilmu Kandungan Fakultas Kedokteran Undip Semarang itu menjelaskan, obat dengan merek "Cytotec" yang diproduksi Searle Pfizer berisi kandungan misoprostol dan diindikasikan untuk mengobati mag serta dilarang keras (kontraindikasi) digunakan untuk perempuan hamil, perempuan yang sedang merencakan hamil, dan ibu yang menyusui.

Penggunaan misoprostol ini, menurut mantan Ketua PKBI Jateng ini juga harus dengan resep dokter meski dilihat dari harganya per butir sangat murah,yaitu 31000/butir
"Saya sebagai dokter kandungan sangat prihatin dengan kondisi penyalahgunaan misoprostol ini untuk aborsi," kata Untung.

Sebelumnya diberitakan seorang dokter melakukan praktik aborsi ilegal yang dalam mengakuannya telah "melayani" hampir 1.000 pasien yang ingin menggugurkan kandungan. Dalam pengakuannya kepada polisi, dokter Kokok yang melakukan praktik aborsi itu, menggunakan obat "Cytotec" untuk mempercepat proses pengguguran.Untung menegaskan, meski berdasarkan literatur "Cytotec" belum dimasukkan dalam daftar obat untuk kehamilan, sudah lama obat ini dipergunakan untuk kepentingan tersebut."Namun yang dipakai bukan khasiat obat, melainkan efek sampingnya, yang sudah ditegaskan bahwa obat tersebut dilarang untuk wanita hamil," katanya.

Ia menjelaskan, kegunaan "cytotec" di bidang obstertik antara lain untuk induksi persalinan, supaya wanita hamil berkontraksi. Hal ini misalnya dipakai pada serotinus (kehamilan lebih dari 42 minggu) dan belum ada tanda-tanda kelahiran."Dalam kondisi seperti itu perlu dipacu (induksi) sehingga terjadi persalinan, karena bila kehamilan telah tua, bayinya dapat meninggal," katanya.Selain itu, digunakan untuk ibu hamil yang menderita diabetes mellitus. Dalam kondisi seperti ini, persalinan dibuat pada kehamilan 38-39 minggu, sebab kalau ditunggu sampai aterm (sampai keluar), ditakutkan anak besar dan terjadi kesulitan persalinan."Cytotec" yang oleh dr Untung disebut obat "Sapu Jagad" itu juga bisa digunakan untuk ibu hamil dengan penyakit preeklamis. 

Tekanan darah tinggi dikhawatirkan makin tua kehamilan tekanan darah makin tinggi.Fungsi lain obat itu digunakan pada ibu hamil yang anaknya meninggal dalam kandungan, apalagi kalau bayi itu belum genap bulan, juga digunakan ibu yang mengandung bayi yang cacat, misalnya hydrocephalus, dan lainnya."Cytotec" juga bisa melunakkan portio, dengan memasukkan obat ini ke dalam vagina maka portio yang terkena obat ini akan menjadi lembut sehingga apa yang ada di dalamnya bisa keluar.Namun dr Untung menegaskan, produsen mesoprostol sampai sekarang belum mengetahui berapa persis dosis yang diberikan untuk keperluan persalinan tersebut, karena dalam brosur di dalam kemasan disebutkan larangan wanita hamil dan menyusui mengonsumsi "cytotec"."Tetapi yang terjadi justru khasiat obat ini malah dikenal untuk oborsi, padahal 'cytotec' adalah obat mag," katanya.
Read More >>

Cara Lembabkan Kulit Wajah dengan Masker Sayur

1 komentar
Rajin mengkonsumsi sayuran dapat membuat tubuh menjadi sehat, dan dapat membuat kulit menjadi lembut serta lembab. Selain untuk dimakan, ternyata sayuran juga bisa dijadikan sebagai bahan masker untuk perawatan kecantikan lho.

Berikut ini beberapa jenis sayuran yang dapat membantu  Anda untuk mendapatkan wajah lembut secara alami:


1. Masker Lobak
Selain berguna untuk kesehatan, tanaman lonak juga memiliki potensi untuk melembabkan kulit. Untuk membuat masker dari bahan ini sangat mudah. Caranya adalah, potong-potong lobak segar yang sudah dicuci, kemudian haluskan dengan blender.  Campurkan jus lobak tersebut dengan kuning telur, parutan mentimun, dan yoghurt organik.  Setelah itu, usapkan pada wajah yang telah dibersihkan dan diamkan selama 15 menit, kemudian bersihkan wajah dengan air hangat. Masker ini baik gunakan untuk merevitalisasi kulit Anda yang kering.


2.Masker Kentang
Kentang mentah mengandung enzim catecholase yang mampu manghilangkan noda hitam pada wajah  dan  mengurangi lingkaran hitam pada kantung mata, serta membuatnya menjadi lebih cerah. Daripada Anda membeli krim pemutih wajah yang mengandung zat kimia atau sering melakukan perawatan pemutihan kulit wajah di salon, tidak ada salahnya Anda membuat masker pemutih wajah berbahan dasar kentang di rumah. Caranya, parut sebuah kentang hingga halus, kemudian tambahkan 1sdm susu segar dan tepung beras, aduk hingga rata membentuk pasta kental. Oleskan masker secara merata keseluruh wajah, dan biarkan hingga kering. Setelah kering, bersihkan wajah dengan lap yang telah dibasahi air hangat secara perlahan. Untuk mendapatkan hasil terbaik, lakukan perawatan ini setiap hari.


3.Masker wortel
Wortel memiliki kandungan beta karotin dan vitamin A yang tinggi. Selain dikenal bagus untuk kesehatan mata, kedua zat tersebut sangat baik pula untuk melembutkan dan membuat kulit kering menjadi bercahaya.  Kini Minyak esensial  dari wortel  juga telah banyak ditemukan dalam berbagai produk kecantikan, khususnya masker.  Untuk membuat masker dari wortel,  caranya sangat mudah yaitu, bersihkan wortel kemudian rebus beberapa menit.  Tumbuk rebusan wortel tersebut kemudian campurkan dengan  4 ½ sdt madu. Usapkan masker tersebut pada wajah yang telah dibersihkan, kemudian diamkan hingga meresap selama kurang lebih 10menit. Cuci wajah dengan air dingin atau air hangat.


4.Masker labu
Selain enak untuk dikonsumsi, buah labu juga dapat memberikan manfaat bagi kesehatan wajah.  Kandungan vitamin, mineral, serat dan antioksidan yang ada dalam labu mampu menjaga kulit tetap kenyal dan lembut. Banyak produk di pasaran yang menggunakan buah ini sebagai bahan utamanya. Kulit labu juga bermanfaat untuk menghilangkan jerawat membandel. Nutrisi yang terkandung dapat membantu mengurangi peradangan alami dan membantu menghilangkan bekas jerawat.  Untuk membuat masker labu juga sangat mudah. Campurkan  8 ons labu (dimasak lalu dinginkan), 12 almond cincang halus, 1/4 cangkir madu, 1/8 sdt minyak zaitun, aduk hingga lembut. Oleskan pada kulit dan biarkan selaman 5 menit. Bilaslah dengan air hangat dan rasakan kelembutan pada kulit Anda.
Read More >>
Copyright © Analis Kesehatan